Bus Sumber Kencono Hantam Elf, 19 Tewas

senkomsidoarjo.org - Kronologi kecelakaan yang melibatkan Bus Sumber Kencono dari arah Surabaya menuju Yogyakarta dan Elf yang mengakibatkan 19 korban tewas diduga bus terlalu memakan badan jalan. Akibatnya, menabrak Minibus Elf dari arah berlawanan.

Informasi yang dihimpun dari Unit Laka Polres Mojokerto menyebutkan, kecelakaan tersebut bermula saat Bus Sumber Kencono bernopol W 7181 UY Senin Pukul 03.30 Wib. melaju kencang dari arah Surabaya di Jalan By Pass Puri Indah Desa Balongmojo, Puri Mojokerto.


Dari arah berlawanan, Minibus Elf bernopol AG 7103 ML di By Pass Puri Indah juga melaju kencang.


"Jalan sangat sepi, dari keterangan saksi, keduanya melaju kencang berlawanan," kata Kapolres Mojokerto, AKBP Prasetijo Utomo di lokasi, Senin (12/9/2011).


Hingga tiba di tikungan By Pass, keduanya terlibat tabrakan. Dugaan, Bus Sumber Kencono terlalu memakan jalan, kemudian menabrak Minibus Elf.


"Tapi itu juga masih belum pasti, soalnya belum olah TKP," katanya.


Kapolres menambahkan, pihaknya akan melakukan olah TKP sementara di lokasi. Dari pengamatan detiksurabaya.com, Bus Sumber Kencono dan Minibus Elf yang jaraknya hanya sekitar 3 meter ini telah dipasang police line.


"Tunggu ya, kita masih akan olah TKP," pungkasnya.


19 Korban tewas berada di kamar jenazah RSUD Dr Wahidin, Kota Mojokerto, dua diantaranya adalah sopir Bus Sumber Kencono dan minibus Elf.

Nama-nama korban tewas:
  1. Zainal, Ngetos Nganjuk
  2. Sairan, Semanding, Bajuran, Loceret Nga
  3. Sugito, Klogen, Ngetos Nganjuk
  4. Wulan Purnono Desa Rejoso/Kec Rejoso Nganjuk
  5. Slamet, Kaliasin, RT 26, Sambangrejo, Kec. Gondang Bojonegoro
  6. Gayuh Wibawa, Dusun Nglarangan, RT 1 Rw 3, Ds Bajulan, Loceret Nganjuk
  7. Sukijan, Dsn Dodol, RT5/RW2, Ds Klodan, Ngetos Nganjuk
  8. Warsito, Semanding, Bajulan, Lohceret Nganjuk
  9. Parmin, Bajulan, Lohceret Nganjuk
  10. Sutarno, Ngankatan, Rejoso
  11. Laman, Suka Makmur, Seruyang Tengah
  12. Dasar, Macanan, Lohceret Nganjuk
  13. Wahyuni Aprilia, Sumberagung, Paangkalan Lada,Kotawaringin Barat, Kalteng
  14. Sukijan, Desa Klojan, Ngetos, Nganjuk
  15. Rahmah 7 tahun (anak Suporini dan Laman)
  16. Didik Prayogo, 41 Sopir Elf, Dusun Linu Jeti, Desa Waru Jayeng, Kecamatan Tanjung Anom Nganjuk
  17. Mujito, Kalirong 51, Kaliboto Kediri Sopir Sumber Kencono
  18. Suporini 35, Kalang Gudeg, Ngetos Nganjuk (Istrinya Laman dan ibu Rahmah)
  19. Parni 18, Desa/Kecamatan Lohceret, Nganjuk (fat/fat) sumber. surabaya.detik.com 

1 تعليقات

أحدث أقدم
Senkom Mitra Polri Sidoarjo | Informasi | Komunikasi | Kamtibmas | Rescue I Bela Negara