Saksikanlah dan ramaikan Festival Forsgi Ke-1 "Piala Gubernur Jawa Tengah 2022" melalui Live Streaming dibawah ini:
H.Wahyana ST. MT., Ketua pelaksana festival piala Gubernur melalui telepon Jum'at 25/03/2022 menyampaikan, Terselenggaranya berkat rukun kompaknya pecinta bola dan pengusaha di Jawa Tengah .
Penyelenggaraan festival tersebut akan dilaksanakan di 2 Lapangan, yaitu di Desa Kuripan Matesih Karanganyar dan di Lapangan Bandardawung Tawangmangu.
Jumlah penonton yang di perbolehkah 50% dari kapasitas mengikuti protokol kesehatan dengan mengikuti standar yang telah ditentukan Satgas covid-19 dan bagi pecinta sepakbola bisa menyaksikan live streaming di kanal YouTube FORSGI Nasional.
48 Kesebelasan Jateng Mencari Bibit Pesepakbola Nasional
Kontingen yang dipertandingkan untuk pertandingan ini, kita ada 24 Kontingen yang tersebar di 35 Kabupaten Kota se Jawa Tengah dari usia 10-12 totalnya 48 Kontingen yang total keseluruhan kurang lebih 960 personil.
Berita terkait 👇
Tim Squad FORSGI Sukoharjo Siap Berkompetisi di Piala Gubernur Jawa Tengah 2022
Pertandingan dilakukan dengan babak penyisian masing-masing grup dengan setengah kompetisi kemudian nanti akan didapatkan melaju ke 16 babak 8 besar semifinal dan akhirnya final.
Persiapan pelaksanaan Festival FORSGI JAWA TENGAH di Matesih Kabupaten Karanganyar 👇
Pelaksanaan selama 2 hari, yaitu hari Sabtu 26/03 dan Minggu 27/03 untuk masing-masing di 2 lapangan berbeda.
Untuk Keamanan Kerjasama dengan pihak Senkom Mitra Polri juga dari TNI dan Polri juga ada pramuka .
Baca juga 👇
24 Tim Siap Meriahkan Festival FORSGI 2022 Piala Gubernur Jawa Tengah
Pembukaan dari Gubernur Jawa Tengah jam 08.00 pagi, dan dilanjutkan dengan seremonial tendangan pertama oleh Bapak Gubernur, kemudian dilakukan penyerahan piala di Terima oleh Ketua Umum FORSGI dan nantinya akan diserahkan kepada Ketua penyelenggara.
Penyelenggaraan seremonial pembukaan nanti akan dilaksanakan di Lapangan Koripan Matesih, Minggu jam 08.00 pagi 27 Maret 2022 sesuai jadwal nanti kita perkirakan jam 16.30 Bpk Bupati Karanganyar menyerahkan medali dan piala, tutupnya. (ghoni/agusc)