Peninjauan Tempat Relokasi Warga Terdampak Gempa Cianjur


Senkomsidoarjo.or.id | Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Letjen TNI Suharyanto, bersama Menteri Koordinator Bidang Pemberdayaan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Muhadjir Effendy mengunjungi beberapa titik lokasi terdampak gempa di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat pada Rabu (30/11).

Adapun salah satu titik yang ditinjau ialah  wilayah Desa Sirnagalih Kecamatan Cilaku yang merupakan lokasi relokasi bagi warga terdampak.

Suharyanto mengatakan, pemerintah daerah telah menyiapkan daerah relokasi dan pemerintah pusat akan membangunkan rumah warga yang rusak.

Bagi warga yang rumahnya direlokasi, akan mendapatkan ganti rumah di tempat yang telah disediakan, rumah yang lama tidak diperbolehkan lagi dihuni masyarakat.

Kepala BNPB dan rombongan selanjutnya meninjau pembangunan contoh rumah tahan gempa yang akan dibangun oleh pemerintah.

Kemudian, meninjau SMPN 1 Cugenang, melihat kondisi sekolah yang rusak berat sehingga tidak bisa digunakan untuk kegiatan belajar mengajar.

Titik peninjauan terakhir ialah pengungsian di Desa Sarampad yang berada di kaki Gunung Gede Pangrango. Karena akses ke lokasi agak sulit, rombongan memilih berjalan kaki ke pengungsian untuk berdiskusi dan memberikan paket sembako kepada warga.




Presiden Minta Mitigasi Bencana Diperkuat


1. Presiden Minta Mitigasi Bencana Diperkuat
2. Kurang Optimal Cegah Inflasi Kepala Daerah Akan Ditegur
3. Menatap Masa Depan Investasi Indonesia Setelah G20
4. Kementerian Kesehatan Tetapkan 6 Pilar Transformasi Kesehatan
































































#BNPBTangguh
#BudayaSadarBencana
#BersatuLawanCOVID19
Senkom Mitra Polri

Post a Comment

أحدث أقدم
Senkom Mitra Polri Sidoarjo | Informasi | Komunikasi | Kamtibmas | Rescue I Bela Negara