Senkom Mitra Polri Hadiri Upacara Hari Bela Negara ke-74 di Kantor Bakesbangpol Provinsi Jawa Timur

Senkom Mitra Polri Hadiri Upacara Hari Bela Negara ke-74 di Kantor Bakesbangpol Provinsi Jawa Timur


Senkomsidoarjo.or.id | SURABAYABertempat di Halaman Bakesbangpol Provinsi Jawa Timur, Jl. Putat Indah Kelurahan No.1, Putat Gede Kecamatan Sukomanunggal Kota Surabaya telah dilaksanakan Upacara dalam rangka memperingati Hari Bela Negara ke-74 Tahun 2022 dengan tema "Bangkit Bela Negaraku, Jaya Indonesiaku" yang di ikuti sekitar 100 orang (termasuk didalamnya dari Senkom Mitra Polri yang tergabung dalam pasukan Bela Negara) Senin 19/12/2022.

Upacara dipimpin langsung oleh Ka. Bakesbangpol Provinsi Jawa Timur Eddy Supriyanto, S. STP, M. PSMD (sebagai Inspektur Upacara) dan sebagai Komandan Upacara Bapak Fayati ( Komandan Ormas Bela Negara) serta dihadiri oleh 10 orang Eks Napiter. 



Hadir pula beberapa pejabat, diantaranya, Kombes Pol Asep ( Kasat Binmas Polda Jatim), Kombes Pol Aditiya Puji Kurniawan ( Kabag Ops Binda Jatim), Eddy Supriyanto, S. STP, M. PSMD ( Ka Bakesbangpol Prov. Jatim), Mayor Inf Inf Bayu ( Pabanda Min Intel Kodam V/ Brawijaya) serta Forkopimda Provinsi Jatim dan Kota Surabaya.

Senkom Mitra Polri Hadiri Upacara Hari Bela Negara ke-74 di Kantor Bakesbangpol Provinsi Jawa Timur


Dengan susunan pasukan sebagai berikut : 

1 Peleton  ASN Kesbangpol Prov. Jatim, 1 Peleton Ormas Pemuda Pancasila, 1 Peleton Resimen Mahasiswa, 1 Peleton anggota Pramuka, 1 Peleton Ormas Bela Negara (termasuk didalamnya dari Senkom Mitra Polri), 1 Peleton FKPPI, dan 10 orang Eks Napiter.



Dalam amanatnya, Ka. Bakesbangpol Provinsi Jawa Timur Eddy Supriyanto, S. STP, M. PSMD yang juga sebagai Inspektur Upacara membacakan amanat dari Presiden RI Ir. H. Joko Widodo, yaitu : 

"Puji syukur kita panjatkan ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa. karena atas limpahan rahmat dan karunia-Nya, pada tanggal 19 Desember 2022 ini, kita semua dapat memperingati Hari Bela Negara yang ke-74.

Melalui peringatan ini, kita meneguhkan niat kita, bahwa upaya membela Negara adalah upaya bersama yang dilakukan oleh seluruh komponen bangsa.

Seluruh warga negara harus memiliki semangat, kesadaran dan kemampuan Bela Negara. 

Kita harus mempunyai daya tangkal dan ketangguhan dalam menghadapi situasi yang semakin berkembang pesat dan kompleks di segala bidang. 

Oleh karena itu, kita harus terus membangun sumber daya manusia yang unggul, produktif, inovatif, dan berdaya saing serta memiliki kesadaran Bela Negara. 

Bela Negara adalah sikap, perilaku, dan tindakan warga negara, baik secara perseorangan maupun kolektif dalam menjaga kedaulatan, keutuhan wilayah, serta keselamatan bangsa dan negara.

Bela Negara juga merupakan kehormatan bagi setiap warga negara yang dilaksanakan dengan penuh kesadaran, tanggung jawab dan rela berkorban dalam pengabdian kepada bangsa dan negara. 

Nilai Dasar Bela Negara adalah Cinta Tanah Air, Sadar Berbangsa dan Bernegara, Setia pada Pancasila sebagai Ideologi Negara, Rela Berkorban untuk Bangsa dan Negara dan kemampuan Awal Bela Negara. 

Nilai-nilai inilah yang harus terus diimplementasikan dalam Program Pembinaan Kesadaran Bela Negara, baik itu di lingkungan pendidikan, lingkungan pekerjaan, maupun lingkungan masyarakat pada umumnya. 

Pada peringatan Hari Bela Negara ke-74 Tahun 2022 ini, saya mengajak seluruh komponen bangsa untuk bersama-sama menunaikan tugas dan tanggung jawab sesuai dengan peran dan profesi kita masing-masing untuk ikut serta dalam Bela Negara. 

Jadikan hari ini sebagai momentum bagi kita semua untuk semakin meningkatkan kesadaran, semangat, serta kewajiban dalam membela Negara, membangun bangsa, dan mempertahankan kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia yang kita cintai. 

Semoga Allah SWT, Tuhan Yang Maha Kuasa, senantiasa memberikan perlindungan, petunjuk, dan bimbingan dalam upaya kita untuk meraih Indonesia Maju, Bersatu, Berdaulat, Mandiri dan Sejahtera Aamiin, Selamat Hari Bela Negara ke-74 "Bangkit Bela Negaraku, Jaya Indonesiaku”. Sambut Eddy.

Setelah selesai sambutan, dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Mars Bela Negara.

Upacara memperingati Bela Negara yang ke-74 Tahun 2022 ini tidak lain bertujuan untuk mempertahankan kelangsungan hidup berbangsa dan bernegara, melestarikan budaya Bangsa dan menjalankan nilai-nilai Pancasila dan UUD 1945. (agusc)

Berita terkait 👇

Senkom Hadiri Upacara Peringatan Hari Bela Negara Ke-74 Di Kemhan

Tampak hadir salah satu Ketua Senkom Teteng Jumara mewakili Ketum Senkom Mitra Polri H. Katno Hadi bersama perwakilan Ormas Bela Negara serta undangan institusi lain seperti ....._

Selengkapnya klik 👇

https://jakarta.sigapnews.co.id/nasional/sn-45503/senkom-hadiri-upacara-peringatan-hari-bela-negara-ke-74









































Senkom Mitra Polri | Informasi | Komunikasi | Kamtibmas | Rescue | Bela Negara | Senkom | Senkom Sidoarjo | Siaga Saat Aman, Ada Saat Dibutuhkan |

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama
Senkom Mitra Polri Sidoarjo | Informasi | Komunikasi | Kamtibmas | Rescue I Bela Negara